Materi, Soal dan Pembahasan Komponen Pasif Induktor - Dunia Elektro
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Materi, Soal dan Pembahasan Komponen Pasif Induktor

induktor
Hai sobat sekolahotomasi.
Kali ini admin www.sekolahotomasi.com akan memberikan materi, soal dan pembahasan soal tentang induktor.

Induktor, resistor, dan kapasitor ini bisa kita katakan teman sepermainan, karena mereka sama-sama merupakan komponen pasif yang hampir pasti ada pada setiap rangkaian elektronika.


A. Pengertian Induktor

Induktor merupakan komponen pasif yang mampu menyimpan energi dalam bentuk medan magnet.

B. Jenis Induktor

Ada berbagai jenis induktor berdasarkan bahan intinya, yaitu :
No.Jenis InduktorSimbolGambar
1Inti Udara
simbol induktor inti udara
induktor inti udara
2Inti Ferrit
simbol induktor inti ferrit
induktor inti ferrit
3Inti Besi
induktor inti besi
induktor inti besi
4Variabel
simbol induktor variabel
induktor variabel

C. Animasi Simulasi Induktor

animasi simulasi induktor

ketika saklar di-On kan, arus listrik akan tertahan beberapa waktu di induktor sampai mencapai nilai arus maksimum.

Setelah mencapai arus maksimumnya, arus akan mengalir menuju beban. Dengan dipasangnya induktor, arus listrik akan lebih stabil karena induktor bersifat melawan perubahan arus.

D. Peralatan Beban Induktif

Ada beberapa peralatan yang termasuk beban induktif, antara lain :
1. Motor Listrik
2. Relay
3. Transformator
4. Speaker
5. Spul Antena
6. Spul Osilator
7. Bel Listrik
8. Vibrator ponsel
9. Spul IF
10. Spul MF

E. Fungsi Induktor

Fungsi induktor antara lain :
1. Pembangkit Gaya Gerak Listrik (GGL)
2. Pelipat Tegangan (voltage multiplier)
3. Pembangkit Getaran
4. Penghilang Noise

F. Pemasangan Induktor

Induktor tidak memiliki polaritas, sehingga dapat dipasang secara bolak-balik, seperti pada pemasangan resistor.

1. Pemasangan Induktor Sumber DC

pemasangan induktor sumber DC

2. Pemasangan Induktor Sumber AC

pemasangan induktor sumber AC

G. Rumus Induktansi

Rumus untuk menghitung nilai induktansi pada rangkaian listrik AC adalah sebagai berikut :
$$L = {XL \over ω}$$
dengan
ω = 2.π.f
π = 3,14

H. Soal dan Pembahasan

1. Sebuah lilitan mempunyai reaktansi sebesar 1,57 Ω dengan frekuensi listrik sebesar 50 hertz, berapakah nilai induktansi pada lilitan tersebut ?
A. 20 Henry
B. 200 Henry
C. 0,05 Henry
D. 0,005 Henry
E. 50 Henry

$\mathrm {L = \frac {XL}{ω}}$
$\mathrm {L = \frac {1,57}{2.3,14.50}}$
$\mathrm {L = \frac {1,57}{314}}$
$\mathrm {L = 0,005}$ H

D. 0,005 Henry



2. Sebuah lilitan mempunyai reaktansi sebesar 120 kΩ dengan frekuensi listrik sebesar 50 hertz, berapakah nilai induktansi pada lilitan tersebut ?
A. 2,4 Henry
B. 24 Henry
C. 240 Henry
D. 2400 Henry
E. 382,16 Henry

$\mathrm {L = \frac {XL}{ω}}$
$\mathrm {L = \frac {120.000}{120.000}}$
$\mathrm {L = \frac {120.000}{120.000}}$
$\mathrm {L = 382,16}$ H

E. 382,16 Henry



Sebuah kumparan dilalui arus sebesar 0,2 A pada tegangan 50 V dan frekuensi 50Hz. Hitung induktansi pada kumparan tersebut
A. 0,2 Henry
B. 0,5 Henry
C. 0,796 Henry
D. 0,965 Henry
E. 1 Henry

$\mathrm {XL = \frac {V}{I}}$
$\mathrm {XL = \frac {50}{0,2}}$
$\mathrm {XL = 250}$ Ω

$\mathrm {L = \frac {XL}{ω}}$
$\mathrm {L = \frac {250}{2.3,14.50}}$
$\mathrm {L = \frac {250}{2.3,14.50}}$
$\mathrm {L = \frac {250}{314}}$
$\mathrm {L = 0,796}$ H

C. 0,796 Henry



Sebuah kumparan dilalui arus sebesar 0,2 A pada tegangan 220 V dan frekuensi 60Hz. Hitung induktansi pada kumparan tersebut
A. 2,91 Henry
B. 376,8 Henry
C. 100 Henry
D. 1000 Henry
E. 2640 Henry

$\mathrm {XL = \frac {V}{I}}$
$\mathrm {XL = \frac {220}{0,2}}$
$\mathrm {XL = 1100}$ Ω
$\mathrm {L = \frac {XL}{ω}}$
$\mathrm {L = \frac {1100}{2.3,14.60}}$
$\mathrm {L = \frac {1100}{376,8}}$
$\mathrm {L = 2,91 H}$

A. 2,91 Henry



I. Penutup

Demikianlah artikel yang dapat admin www.sekolahotomasi.com berikan kepada sobat semuanya. Semoga artikel tentang " Materi, Soal dan Pembahasan Komponen Pasif Induktor " dapat bermanfaat untuk sobat sekolahotomasi semuanya.

Post a Comment for "Materi, Soal dan Pembahasan Komponen Pasif Induktor"